Hiburan Untuk Seorang Istri, Rasulullah Juga Melakukannya.

Rasulullah adalah contoh suri tauladan bagi para umatnya, termasuk didalamnya adalah memberikan hiburan kepada seorang istri dan merupakan hal yang sangat penting didalam menjaga keharmonisan rumah tangga.

Seorang istri mempunya peranan dan tugas yang cukup berat didalam sebuah rumah tangga, ia berperan untuk mengurus suami dan anak-anaknya.

Dengan berbagai hiruk pikuk dalam menjalani peranan sebagai seorang istri dan ibu rumah tangga, sejatinya dia adalah seseorang yang perlu diperhatikan pula oleh suaminya, agar sedikit berkurang beban yang ada dihatinya.

Baca juga : Tahukah Imam As-Syafi'i Tentang Arti Kekasih

Hiburan Untuk Seorang Istri, Rasulullah Juga Melakukannya.

Sebuah hadist dibawah ini, memberikan bukti bahwa Rasulullah sangat berusaha didalam memberikan hiburan bagi Istrinya.

Dari Aisyah berkata,
Aku pernah melihat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pada suatu hari berada di pintu kamarku. Saat itu anak-anak Habasyah (dari Ethiopia) sedang bermain (perang-perangan) di masjid dan Rasulullah menutup-nutupi dengan kain rida’nya (sejenis selendang) ketika aku melihat bagaimana mereka bermain (HR. Bukhari Muslim). ”
Maksud hadist diatas adalah, Rasulullah melakukan candaan ringan kepada Aisyah sebagai bentuk hiburan bagi Istri Beliau.

Baca juga : Bukti Kecintaan Imam Syafi'i Terhadap Keluarga Nabi

Rasulullah bukan semata-mata melarang Aisyah untuk melihat permainan anak Habasyah didalam masjid dengan dihalang-halangi oleh Rasulullah dengan kain rida'nya, tetapi justru Rasulullah memberikan kesempatan pada Aisyah untuk melihat permainan itu.

BERLANGGANAN ARTIKEL GRATIS!
Update artikel terbaru akan kami kirim langsung ke alamat email anda.

Anda perlu mengkonfirmasi link aktivasi yang kami kirim ke email anda!

0 Response to "Hiburan Untuk Seorang Istri, Rasulullah Juga Melakukannya."

Post a Comment