Inilah Jumlah Malaikat Yang Menaungi Seorang Hamba Yang Sedang Sholat


"Bahwasannya Allah Ta'ala telah membagikankan amal sholat itu kepada 40.000 barisan dari para malaikat, Dan pada setiap barisannya tersebut terdapat 70.000 malaikat" (Al-Hadits)

Sholat - Inilah Jumlah Malaikat Yang Menaungi Seorang Hamba Yang Sedang Sholat
Ilustrasi sholat - Foto (blog.bersiap.com)

Sholat didalam arti secara bahasa yaitu bermakna do’a,

Sedangkan secara istilah, sholat berarti suatu ibadah wajib yang diawali dengan takbiratul ihram serta diakhiri dengan salam,

Yaitu terdiri dari ucapan dan perbuatan tertentu dengan rukun dan persyaratan tertentu pula,

Dan merupakan kewajiban bagi setiap muslim untuk mengerjakannya sebanyak lima waktu dalam sehari semalam.

Lantas bagaimana dengan bentuk atau wujud sholat tersebut jika dilihat dari kaca mata orang-orang hakikat?

Apakah hanya sekedar gerakan-gerakan biasa saja yang seperti sudah kita ketahui dan kita laksanakan?

Ataukah ada kejadian luar biasa lainnya didalam perkara sholat yang kita sendiri tidak menyadarinya?


Sayyid Al-Haddad menerangkan didalam kitab yang dikarangnya yaitu An-Nashaih ad-Diniyyah, bahwa,

"Sungguh telah sampai keterangan kepada kami bahwasannya Allah Ta'ala telah membagikan amal sholat itu kepada 40.000 barisan dari para malaikat, Dan pada setiap barisannya tersebut terdapat 70.000 malaikat, Yang 10.000 barisan dari 40.000 barisan tersebut, mereka berdiri dan tidak rukuk, 10.000 lagi rukuk dan tidak sujud, 10.000 lagi sujud dan tidak bangun, dan 10.000 lagi duduk serta mereka tidak berdiri"


Seperti yang sudah kita semuanya pahami bahwasannya didalam sholat terdapat empat bagian gerakan inti,

Yaitu berdiri, rukuk, sujud, dan duduk,

Berdiri yang dimaksud adalah berdiri ketika membaca surat al-fatihah ataupun berdiri ketika bangun dari rukuk atau disebut itidal,

Sedangkan untuk rukuk dan sujud saya yakin kita semua pasti sudah mengetahui gerakannya,

Dan bagian terakhir yaitu duduk, yaitu duduk diantara dua sujud ataupun duduk tahiyat atau tasyahud,


Diantara bagian-bagian sholat yang disebutkan diatas ternyata ada malaikat yang mengiringinya,

Mereka adalah para malaikat yang sangat cinta kepada orang-orang yang menghadapkan diri kepada Allah Ta'ala,

Semuanya berjumlah 40.000 barisan malaikat yang mengikuti amalnya seseorang yang sedang sholat,

Dan mereka semua sudah diberikan tugasnya sesuai dengan masing-masing bagian dari gerakan sholat,

Perlu di ingat, 40.000 itu bukanlah 40.000 malaikat saja,

Melainkan 40.000 barisan malaikat yang pada tiap-tiap barisannya tersebut  terdapat 70.000 malaikat,

Semuanya tidak terhingga perhitungannya menurut kemuliaan, karunia dan keutamaan yang Allah limpahkan,

Semuanya itu terkumpul dan terlimpahkan kepada seseorang yang sedang sholat menghadap Allah,


Ini adalah merupakan satu keterangan yang tidak bisa dibantahkan menurut ilmu hakekat,

Meskipun jika dilihat menurut zhohirnya orang yang sedang sholat,

Tentu saja orang tersebut hanya dilihat sendirian saja didalam sholatnya,

Hal ini hanya hanya bisa diketahui oleh orang-orang tertentu saja,

Yaitu orang-orang yang hatinya sudah terang benderang dalam mengenal Allah,

sehingga mereka bisa dipertampakan kejadian yang sangat luar biasa tersebut,

Yakni bahwasannya orang yang sedang melakukan ibadah sholat,

Mereka itu dinaungi dan diikuti oleh para malaikat yang jumlahnya tak terhingga,

Yang merupakan sebesar-besarnya karunia dan keutamaan Allah yang dilimpahkan kepada hamba-hambanya yang beriman,


Sayyid Al-Haddad menjelaskan kembali didalam kitabnya seputar keutamaan dari sholat,

"Sungguh telah bersabda Nabi 'Alaihi Sholatu Wassalam: Perumpamaan sholat yang lima waktu itu seperti sungai yang melimpah airnya di depan pintu rumah salah seorang kalian, Lalu Ia menceburkan dirinya pada setiap hari dan malam sebanyak lima kali, 'Tahukah kamu apakah yang demikian itu dapat menyisakan darinya dari kotorannya sedikitpun?' para sahabat menjawab: 'Tidak'"


Di dalam hadits diatas Rasulullah Shallallahu'alaihi Wasallam memberikan gambaran perumpamaan sholat,

Yaitu gambaran suatu amal yang bisa memberikan pengertian untuk bisa membersihkan diri bagi seseorang,

Sebagaimana seseorang yang mandi di sebuah sungai dengan air yang banyak lagi jernih,

Begitulah sholat membersihkan hatinya seseorang menjadi benar-benar bersih mengkilat menghadap Allah,

Bersih dari kotoran dan dosa yang dihatinya, yaitu dari dosa-dosa kecil dan maksiat yang ia lakukan,

Begitulah keistimewaan dan kemurahannya Allah kepada seorang hamba yang beriman,

Dengan tanpa modal apa-apa pun, yang penting ia mau menyungkur, bersujud dan bersimpuh dihadapan Nya,

Maka akan bersihlah diri nya dari titik-titik noda dan dosa-dosa kecil didalam hatinya,

Tentu saja sholat yang dilakukan dengan segala kebersihan hati, keikhlasan, kekhusyuan serta kosentrasi dan selalu ingat kepada Nya,


Demikian semoga ada manfaatnya, Wallahu 'Alam

Baca juga:



Sumber:
- Kitab An-Nashaih ad-Diniyyah wal Washaya al-Imaniyyah
- Wejangan Guruku Tercinta

BERLANGGANAN ARTIKEL GRATIS!
Update artikel terbaru akan kami kirim langsung ke alamat email anda.

Anda perlu mengkonfirmasi link aktivasi yang kami kirim ke email anda!

0 Response to "Inilah Jumlah Malaikat Yang Menaungi Seorang Hamba Yang Sedang Sholat"

Post a Comment